Ultimate magazine theme for WordPress.

Terlibat Narkoba, Seorang Pria dan Dua Wanita Diringkus Polisi

0 2,467

TANAH BUMBU, faktakalsel.co.id – Satresnarkoba Polres Tanah Bumbu telah mengamankan pelaku yang diduga keras menjual atau mengedarkan, memiliki atau menguasai narkotika.

Polisi berhasil mengamankan seorang pria dan 2 orang perempuan di jalan Dharma Praja kelurahan gunung tinggi Kecamatan batulicin Pada, Kamis 16 Maret 2023 sekitar jam 16.00 Wita Ungkap Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo SIK melalui Kasi Humas Polres Tanah Bumbu AKP Saryanto, (19/3/2023)

Dijelaskannya Saat penggerebekan rumah dijalan Dharma Praja kelurahan gunung tinggi Kecamatan batulicin Kabupaten Tanah Bumbu Kalimantan Selatan unit reskrim Polsek Batulicin berhasil mengamankan seorang pria Yusri(26) beserta 2 Orang perempuan Rika(33) dan Fitri(34)

Dimana pada saat penggeledahan ditemukan 8 (delapan) paket narkotika jenis sabu seberat 2,36 gram yang disimpan di kantong baju sebelah kiri Yusri. Ujar AKP Saryanto

Bersama tersangka diamankan barang bukti lainnya 1 buah Hp merk Vivo Warna Putih, 1 buah Hp merk oppo warna hitam, 1 buah bong lengkap dengan sedotan terbuat dari plastik, 1 buah pipet kaca, 1 buah sendok terbuat dari plastik, 1 buah mancis warna kuning dan 1 pak plastik klip.

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya tersangka dan barang bukti diamankan di polres Tanah Bumbu.

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan ditampilkan.