Peran TPID Untuk Respon Kondisi Global
BANJARMASIN, faktakalsel.co.id – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menjadi tuan rumah pada Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Se-Kalimantan Tahun 2022 di salah satu hotel di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Rakor ini diikuti oleh seluruh TPID dari lima provinsi di Pulau Kalimantan.
“Peran TPID harus lebih ekstra lagi dalam merespon kondisi global dan nasional yang terjadi agar inflasi terjaga dan stabil,” kata Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Roy Rizali Anwar, Selasa (26/7/2022).
Sementara itu, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI Kalsel), Imam Subarkah menjelaskan pelaksanaan Rakorwil tahun ini mengangkat tema, Meningkatkan peran Kerjasama Antar Daerah (KAD) dalam Menjaga Ketahanan Pangan dan Mendukung Pengendalian Inflasi Daerah.
Ada dua segmen pada Rakorwil ini, pertama yakni berbagi pengalaman yang disampaikan oleh dua nara sumber. Pertama, Busthanul Arifin, seorang pakar Hukum Islam, cendekiawan Indonesia, dan Andre Maulana, Direktur Operasional dan Bisnis pada PT FSTJ.
Sedangkan pada segmen kedua dilanjutkan dengan Rakor oleh TPID se-Kalimantan usai jeda istirahat.
“Nanti kita dengarkan informasi dari para ahli untuk mendengar pengalaman dari food station bagaimana cara mereka menjaga kecukupan pangan dan sekaligus bisa menjamin pasokan,” kata Imam Subarkah (Rel)